Xtream Smartfren EVDO Hotspot, Penghubung Lima Gadget

Diposting oleh Admin

    KALAU dilihat dari desainnya, ponsel ini terkesan kaku. Bentuknya kotak bersudut 90 derajat. Tapi, dimensi 115 x 48 x 9 mm dan bobot 92 gram menjadikannya nyaman saat digenggam satu tangan. Kontur bodi Xstream EVDO Hotspot menyerupai remote televisi atau pendingin ruang.
    Ponsel ini hadir dalam dua pilihan warna yakni putih dan hitam. Dimensi layar yang tak terlalu besar, ukuran 2,4 inci (240 x 320 Pixels). Di bagian belakang tampak kamera serta di sampingnya terdapat speaker yang mampu mengeluarkan suara cukup keras.
    Tepat di bawah layar terdapat 4 tombol untuk navigasi menu, yang bisa diatur fungsinya masing-masing.  Ada satu port di bagian samping kanan berupa microUSB. Fungsinya selain untuk koneksi charging, juga untuk kabel data dan menghubungkan ke komputer. Terdapat tombol shortcut untuk masuk langsung ke jejaring sosial Facebook. Tombol ini berwarna biru dengan lambang huruf "f" tepat di tombol angka satu.
    Andalan ponsel ini adalah fasilitas hotspot hingga lima pengguna. Inilah nilai lebih dari ponsel ini dibanding handphone lain di kelasnya. Untuk menjalankan fitur ini cukup tekan tombol atas bagian kanan. Setelah menekan tombol tersebut, maka muncul di layar sebuah pancaran sinyal layaknya sebuah hotspot pemancar sinyal berwarna hijau.
    Demi menghindari pihak ketiga yang bebas menggunakan layanan kita, baiknya atur terlebih dahulu password untuk terkoneksi ke WiFi. Pada paket penjualannya Smartfren memberikan gratis 12 GB paket data yang bisa digunakan selama 12 bulan. Namun, harus mengisi ulang pulsa minimal Rp 50.000.
    Smartfren Xstream EVDO Hotspot dibekali kamera beresolusi 2 Mpix (1280 x 960 pixels) yang hanya memuat secuil fasilitas termasuk night mode, white balance, timer, dan efek saja. Ini membuat tak leluasa mengoptimalkan hasil foto. Saat memotret, bisa memilih ukuran atau kualitas gambar yang dihasilkan, VGA atau 2 MP. Fitur hiburan lainnya adalah MP3/MP4 player dan radio FM. Pemutar musik terdiri terdiri dari shuffle dan playlist saja. Pemutar musik juga dibekali kemampuan bluetooth stereo.
    Fitur messagingnya juga tergolong komplet, salah satunya disediakannya fasilitas layanan email Yahoo! dan Gmail. Pada menu utama terdapat fitur jejaring sosial. Di dalamnya sudah tersedia tiga aplikasi jejaring sosial yakni Facebook, Twitter, dan Kaskus. Sudah tersedia dua buah game di dalamnya, antara lain Catur Kongming dan permainan ingatan. Kita pun bisa menambah berbagai game berbasis Java.
    Smartfren Xstream EVDO Hotspot mampu menampung file di memori internal sebesar 5MB saja. Untuk menambahkan melalui memori eksternal, pengguna disediakan slot microSD sampai 8GB.
    Ponsel candybar sederhana ini menggunakan network CDMA 2000 1X EvDO Rev. A 800/1900 MHz, bisa dijadikan sebagai modem internet buat PC atau laptop. Fitur utamanya berupa hotspot berjalan sesuai yang diharapkan.
    Namun, kecepatan akses tetap tergantung dari jaringan di wilayah masing-masing. Di balik itu, proses pengaktifan dan juga pemberian password sangat mudah. Smartfren Xstream EVDO Hotspot menggunakan baterai lithium ion berkapasitas 1.200 mAh. (*)

-----------------------------------------------
Spesifikasi Xtream Smartfren EVDO Hotspot:
- Tipe: Candy bar
- Dimensi: 115 x 48 x 9 mm
- Berat: 92 gr
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Proprietary
- Jaringan: CDMA2000-1X EVDO Rev A Dualband 800/1900
- Layar Utama : Ukuran 2,4 inci, Resolusi: 240 x 320 pixels,
- Memori Internal: 5 MB
- Eksternal: microSD sampai 8 GB
- Phonebook: Dinamis
- Konektivitas: CDMA2000-1x, EVDO Rev A, WLAN/WIFI, Bluetooth    
  Kabel Data, PC Sync
- Instant Messaging: Gtalk
- Kamera: 2 Mpix, Resolusi Max: 1280 x 960 pixels
- Video Resolusi Max: CIF, Player:    3GP/MP4
- Musik Player: MP3/MP4
- FM Radio
- Internet Browser: WAP, Full XTML
- Baterai: Lithium Ion, Kapasitas 1.200 mAh
---------------------------------------------
Sumber: selular.co.id
Foto:

Polytron Wizard Crystal, Serupa Galaxy Ace

Diposting oleh Admin

    SEKITAR pertengahan September 2012, produsen elektronik Polytron mengeluarkan dua model ponsel Android untuk pasar Indonesia, yakni W3430 Wizard Crystal dan PW1100 Wizard.  Keduanya adalah lanjutan seri Wizard sebelumnya yakni W1350 dan W2400. Polytron mendesain W3430 dengan struktur standar ponsel pintar. Konstruksinya menyerupai Samsung Galaxy Ace, dengan empat lekukan sudut agak tajam.
    Kerangka permukaan casing belakang berbecak bintik-bintik kecil sehingga kesat digenggam tangan. Bodinya ramping dan pipih (9,8 milimeter) serta bobot ringan (121 gram) menjadikan pengguna bisa berlama-lama menenteng ponsel tanpa lelah.
    Mengusung SIM card ganda GSM-GSM, kedua slot ditaruh di bawah casing bersama slot memori eksternal microSD. SIM 2 bisa ditancap dan dicabut tanpa perlu mengangkat baterai (warmswap). Lubang charge microUSB dan jack audio 3,5mm diletakkan di kepala bodi. Sedangkan speaker aktif berada di bagian bawah bodi belakang.
    Layaknya handphone Ice Cream Sandwich lainnya, Wizard Crystal tidak memiliki tombol menu. Tiga akses kendali utama Back, Home & Active Menu, berada dalam kaca (touchpad). Jadi, satu-satunya cara mengakses handphone adalah melalui layar kaca.
    Layar sentuh Wizard Crystal berukuran 4,3 inci berjenis Super AMOLED, teknologi layar yang sama dengan Samsung Galaxy S. Seperti ponsel pada umumnya, terdapat dua tombol sistem yang berada di masing-masing sisi yakni Power/Lock dan kendali volume.
    Polytron membenamkan fasilitas premium pada W3430 Wizard Crystal. Salah satu yang paling kasat mata adalah teknologi layar LCD berjenis Super AMOLED, sehingga tampilan gambar terlihat tajam dan rendah refleksi cahaya. Meski dilihat langsung di bawah sinar matahari, gambar dan warna akan tetap terlihat cerah. 
    Penyuka fotografi bisa menyalurkan hasratnya menggunakan kamera yang disematkan di seri ini. Pada sektor multimedia, Polytron W3430 dibekali dua buah kamera. Kamera utama dengan sensor 8 Mpix dilengkapi autofocus, LED flash, mode panorama, serta pengaturan lainnya. Sedangkan kamera sekunder VGA di depan bisa untuk lakukan videocall atau video chat. Bukan saja hasil jepretan yang cemerlang, kamera utama juga sanggup merekam video dengan kualitas HD.
    Selain kamera, Polytron juga menyediakan pemutar media, radio FM, serta beragam aplikasi keren dan menarik yang dapat diunduh langsung dari Google Play Store. Seperti driangkum dari selular.co.id, dapur pacu Polytron W3430 menggunakan prosesor ARMv7 MT 6575 dengan kecepatan 1GHz single core untuk mendukung sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Untuk performa yang lebih baik, Wizard Crystal disokong memori internal sebesar 512MB RAM serta storage 4GB yang bisa diekspansi melalui kartu microSD.
    Koneksi data W3430 mendukung jaringan 3,5G HSDPA dengan kecepatan unduh mencapai 7,2Mbps dan kecepatan unggah hingga 5,76Mbps. Selain jalur selular, W3430 juga menyediakan jalur WiFi plus WiFi tethering, bluetooth, dan USB melalui kabel data untuk keperluan koneksi. (*)

Spesifikasi Polytron W3430 Wizard Crystal:
- Desain: Full bar
- Dimensi: 127 x 67 x 9,8 mm
- Berat: 121 gr
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Android 4.0.3
- Jaringan: GSM quadband/WCDMA dualband
- Prosesor: 1GHz ARMv7
- Layar Utama: Super AMOLED, Ukuran: 4,3 inci, Resolusi: 480x800
  pixels
- Memori Internal: 4 GB, Eksternal: micro SD
- Konektivitas: GPRS, EDGE, HSDPA, WLAN/WI-FI 802 b/g/n, Bluetooth
  v2.1, Kabel Data, micro USB, PC Sync
- Kamera: 8 MPix, Resolusi Max: 3264x2448 pixels/Depan - VGA
- Video: Resolusi Max 720p, Player: MP4/3GP
- Musik Player: MP3/WAV
- FM Radio    
- Internet Browser: HTML, WAP, Full XHTML
- Baterai: Lithium Ion 1600 mAh
- Standby time: 72 jam, Talk time: 4 jam

Foto: bigfox.tv

Lenovo IdeaPad S400, Siap dalam 39 Detik

Diposting oleh Admin

    NOTEBOOK tipis dan ringan adalah konsep gadget masa depan. Namun, perangkat yang dikenal dengan sebutan ultrabook ini masih tergolong premium karena harganya yang mahal. Hanya mereka yang berkantong tebal mampu memilikinya.  Tapi sekarang, memiliki notebook tipis dan ringan bukan sebatas mimpi. Lenovo IdeaPad S400 bisa jadi pilihan menarik dengansegudang kelebihan yang ditawarkan.
    Laptop ini berukuran 14 inci dengan dua pilihan warna menarik yakni merah yang sangat cantik dan abu-abu. Ideapad sebenarnya bukan tergolong ultrabook. Tapi bobotnya lebih tipis dan lebih ringa ndari laptop ukuran 14 inci lain. Tebalnya 2,2 cm dan bobot sekitar 1,8 kg. Itu sudah termasuk baterai.
    Sederetan port konektivitas hadir menghiasi bagian samping kiri dan kanan bodinya. Samping kiri tersusun port USB 3.0, port HDMI, port Ethernet, dan tombol One Key Recovery. Sementara bagian samping kanan body hadir 2 port USB 2.0, slot kartu memori SD, lubang jack audio 3,5 mm dan lubang untuk charger. Penempatan berbagai port ini cukup strategis dan tidak menyulitkan.
    IdeaPad S400 dilengkapi layar WXGA LED berukuran 14 inci. Resolusinya 1366 x 768 pixel. Warna layarnya cukup akurat jika dilihat dari sudut pandang yang tepat. Tingkat gelap-terangnya juga cukup baik. Pengaturan paling terang masih nyaman di mata.
    Keyboard bergaya chicklet dengan teknologi Accutype Keyboard, agak melengkung di bagian bawah. Jarak antartombol cukup berjauhan, permukaannya pun agak menonjol tidak terlalu rata dengan bodi.  Seperti dirangkum dari yahoo, dengan Accutype keyboard, mengetik di S400 dapat dilakukan dengan nyaman dan tidak melelahkan meskipun dalam jangka waktu yang lama.
    Laptop ini ditenagai prosesor Intel Core i3-2365M dengan clockspeed 1.40Ghz, memori RAM DDR3 sebesar 4 GB dan kartu grafis terintegrasi Intel HD 3000. Performanya dalam menjalankan aplikasiaplikasi seperti browser, mengetik di Wordpad atau MS Word, memutar lagu dan video tidak akan dikeluhkan karena aplikasi tersebut tergolong ringan.
    Untuk menonton koleksi film favorit Lenovo IdeaPad S400 dapat diandalkan. Laptop ini sanggup memutar file film format Full HD 1080p dengan lancar. Kualitas audio yang disajikannya juga sangat baik ketika memutar film atau mendengarkan musik.
    Dlengkapi dengan baterai 4 sel yang diklaim mampu digunakan hingga 5 jam. IdeaPad S400 dilengkapi fitur Lenovo EE Boot Optimizer yang berguna mempersingkat waktu booting. Laptop siap digunakan dalam 39 detik.
    Sama seperti Lenovo EE Boot Optimizer, Lenovo QuickStart juga mempercepat waktu untuk menggunakan laptop. Dengan Lenovo QuickStart dapat melakukan banyak hal dari browsing internet, mengakses file multimedia, hingga membaca email. (*)

Kelebihan:
+ Bobot ringan
+ Body langsing untuk harganya
+ Harga terjangkau
+ Beberapa fitur keren khas Lenovo yang berguna
 + Kinerja memadai untuk berbagai tugas

Kekurangan:
- Kualitas webcam tergolong standar
- Tidak dilengkapi DVD-ROM

Foto: dabs.ie

Nokia Here, Memandu dengan Suara

Diposting oleh Admin

    NOKIA baru saja menghadirkan aplikasi peta digital diberi nama Here, untuk sistem operasi iOS. Layanan peta ini diklaim Nokia punya fitur yang hebat sebagai alternatif Apple Maps.  Vendor asal Finlandia ini dikenal cukup mumpuni soal layanan peta. Terlebih, mereka mempunyai data akurat yang disediakan oleh Navteq. Perusahaan ini diakuisisi Nokia pada  2007 senilai 8,1 miliar Dolar AS. Lantas, apa saja fitur kunci yang dihadirkan Nokia Here?

* Peta offline
    Dengan Nokia Here, pengguna bisa mengunduh bagian tertentu di peta yang bisa digunakan secara offline. Jadi, peta yang sudah diunduh dapat digunakan tanpa memakai koneksi internet.   Peta yang sudah disimpan ini punya fitur yang kurang lebih sama dengan peta online. Meski ada beberapa keterbatasan, misalnya begitu ada peta baru yang disimpan, maka peta yang lama akan tertimpa.

* Collections
    Collections adalah fitur di Nokia Here yang berfungsi sebagai bookmark. Dengan kemampuan ini, pengguna bisa menandai tempat yang pernah didatanginya untuk bisa diakses lagi.  Jika ingin menemukan restoran yang murah dan khawatir akan melupakan di mana lokasi persisnya, Bookmark saja di Collections sehingga tempat itu tersimpan.

* Info Transportasi
    Salah satu kelemahan di Apple Maps adalah tidak ada informasi mengenai transportasi publik. Nah, Nokia Here memiliki informasi tersebut sebagai keunggulannya dibandingkan Apple Maps.  Sama seperti Google Maps, Nokia Here punya informasi cukup lengkap tentang letak transportasi publik. Tentunya cukup membantu para penggunanya.

* Indoor Maps
    Nokia Here tidak hanya menyajikan peta di luar ruang. Bahkan peta indoor pun juga mereka sajikan bagi pengguna, misalnya peta indoor stadion, mall dan bandar udara. Memang, fasilitas peta indoor ini masih terbatas. Baru bisa disajikan di tempat dan wilayah tertentu.

* Pemandu pejalan kaki dengan suara
    Fitur ini baru sebatas bisa digunakan di kota besar di negara- negara tertentu dan ditujukan untuk para pejalan kaki. Seperti apa kemampuannya?  Pejalan kaki cukup mendengarkan panduan suara via headphone untuk berjalan-jalan mengelilingi kota. Informasi melalui suara ini dinilai lebih lengkap dari Apple Maps sehingga pengguna tidak perlu menengok ke layar. (*)


Sumber: dirangkum dari detiknet
Foto: articles.timesofindia.indiatimes.com

Awas, Perang 'Monster' 2013!

Diposting oleh Admin

    PERSAINGAN sengit untuk merebut pasar ponsel pintar pada 2012 diperkirakan bakal lebih meningkat tahun depan. Vendor-vendor besar punya jagoannya sendiri untuk memikat hati penyuka gadget.
    Beberapa handset jagoan yang dibekali fitur lebih canggih hampir dapat dipastikan meluncur di tahun tersebut. Menarik disimak persaingan gagdet-gadget tersebut pada 2013.  Berikut lima gadget dengan spesifikasi 'monster' yang bakal bersaing seperti dirangkum dari detiknet.

* BlackBerry 10
    Research In Motion (RIM) telah memastikan jadwal peluncuran sistem operasi BlackBerry 10 pada 30 Januari 2013. Tak lama berselang, handset dengan sistem operasi baru dan telah sangat dinanti penggila BlackBerry itu akan langsung dilepas ke pasaran.
    Salah satu ponsel yang akan diperkenalkan RIM di akhir Januari 2013 bisa saja handset touchscreen dengan codename London. Konon, BlackBerry London dipasangi baterai 1.800 mAh, prosesor 1,5 GHz, 1 GB RAM, 16 GB storage, serta kamera 8 MP.
    BlackBerry 10 diandalkan RIM untuk mengembalikan pamornya di industri mobile. Mereka pun membekalinya dengan beberapa fitur jagoan. Di antaranya BlackBerry Flow yang memungkinkan pengguna menavigasi seluruh open application dan BlackBerry Hub.

* HTC Deluxe
    HTC baru saja merilis ponsel Android yang diklaim paling canggih, yakni Droid DNA yang baru dirilis di Amerika Serikat. Kabarnya versi internasionalnya rilis awal 2013 dengan nama HTC Deluxe.
    Fitur paling dijagokan adalah layar 5 inci resolusi 1920 x 1080 pixel dengan 440 pixel per inci. Resolusi layar tersebut boleh jadi yang tertinggi di pasaran. Mengalahkan iPhone 5 maupun Galaxy S III, dua ponsel pintar pemimpin pasar saat ini.
    Dengan kepadatan pixel mencapai 440ppi, Droid DNA diklaim punya 25 perseb pixel lebih banyak daripada ponsel cerdas umumnya yang berlayar HD. Sedangkan dapur pacunya memakai prosesor Krait quad core Snapdragon S4 1,5GHz, grafis Adreno 320 dan RAM 2 GB.

* Samsung Galaxy S IV
    Setiap tahun, Samsung selalu menghadirkan pembaharuan Galaxy S, ponsel pintar yang paling dijagokannya. Pada 2013, hampir dapat dipastikan mereka mendatangkan Galaxy S IV.
    S IV yang menjadi penerus Galaxy S III dirumorkan memakai teknologi layar Amoled full HD. Resolusinya menjanjikan tampilan gambar yang sangat jernih, 1920 x 1080 pixel.
    Konon, Galaxy S IV akan ditenagai oleh sepasang prosesor Cortex-A15 dan Cortex-A7 yang masing-masing prosesornya telah mengusung 4 core di dalamnya.
    Namun jangan salah mengira, sebab Samsung bukannya menggunakan dua buah CPU, melainkan menggabungkan kedua prosesor tersebut dalam satu chip atau biasa diistilahkan SoC. Meski digabung dalam satu chip, kedua prosesor yang disematkan sebenarnya bekerja sendiri- sendiri sehingga belum dapat disebut sebagai prosesor 8 core.

* Sony Yuga
    Melihat penjualan iPhone 5 dan Galaxy S3 yang begitu laris manis, Sony pun tertarik terhadap ceruk pasar yang telah dihuni dua nama besar tersebut. Mereka siap merilis penantangnya.
    Sony dilaporkan sedang mengembangkan sebuah smartphone yang digadang-gadangkan berhadapan langsung dengan iPhone 5 dan Galaxy S3. Bocorannya, ponsel berkode Sony C660X Yuga ini dibekali prosesor quad-core Krait, menggunakan layar ukuran 5 inch yang mendukung resolusi 1080p, dan memiliki kamera 13 megapixel.

* iPhone 5S
    Ponsel iPhone 5 masih hangat menjadi pembicaraan, namun Apple dikabarkan telah berancang-ancang untuk menyiapkan versi terbaru yakni iPhone 5S. Sebuah berita dari koran di Cina yang menggulirkan rumor mengenai produksi yang disebut-sebut bernama iPhone 5S.
    Tambahan 'S' pada angka '5', bukan tidak mungkin Apple akan mengikuti jejak iPhone 4S dan 3GS. Di iPhone itu, Apple tak menawarkan perubahan sisi hardware, tetapi lebih mengedepankan penambahan software untuk fitur yang lebih baik. Kabarnya iPhone 5S diprediksi membawa sejumlah upgrade. Seperti keberadaan fitur NFC dan prosesor berkekuatan quad core. (*)

Sony Seri NEX, Menyaingi Para Rival

Diposting oleh Admin

    SONY tak mau kalah saing di kelas kamera mirrorless dengan seri NEX. Selain fitur dan lensa, perusahaan asal Jepang itu menggadang-gadang jagoannya  berani bersaing dengan para rival, berkat pemilihan sensor besar yang disematkan.
    Jajaran NEX memang mengusung sensor APS-C yang biasanya dipakai oleh piranti DSLR entry level. Meskipun kini, beberapa kamera mirrorless merek lain sudah ada yang mengusung sensor tersebut.  Sony merilis 2 model NEX anyarnya bagi penggiat foto di Tanah Air yakni NEX-5R dan NEX-6. Apa saja perbedaannya dibanding model sebelumnya? Cukup banyak bisa diperoleh dari kamera ini.
    Pertama adalah pemakaian Fast Hybrid AF baru yang akan mempercepat proses autofocus. Manfaatnya bisa dirasakan misalnya untuk foto sport.  Tak mau kalah dari kamera lain yang memakai WiFi, Sony pun tak ketinggalan menambahkan konektivitas ini yang akan memudahkan transfer foto ke laptop atau smartphone. Keberadaan WiFi menemani fitur menarik lainnya yakni mode dial serta built in viewfinder.
    Asyiknya, di seri NEX-5R, LCD yang dimilikinya adalah jenis tiltable yang bisa ditekuk hingga 180 derajat sehingga memudahkan pengambilan self portrait. Beberapa spesifikasi penting lain yang dibekalkan adalah resolusi efektif 16,1 MP, ISO 100-25600, perekaman video full HD 1920 X 1080 50p, BIONZ image processor dan continuous burst shooting hingga 10fps. Adapun seri NEX-6, pengguna akan diberi tambahan electronic viewfinder seperti yang ada di seri NEX-7 serta built-in flash.
    Kamera mirrorless Sony NEX 6 adalah kamera yang dirancang untuk orang-orang yang tidak ingin NEX 5R tetapi tidak mampu ingin memiliki S0ny NEX 7. Karena itu, Sony menggabungkan aspek dan fitur dari kedua kamera mirrorless pendahulunya dan menambah beberapa fitur berbeda pada NEX-6.
    Bentuk pada Sony NEX-6 mengalami perubahan beberapa bentuk misalnya menu PASM berada di atas sebelah kanan. Sedangkan viewfinder Sony NEX 6 sudah dibekali dengan OLED display.
    Seperti kamera mirrorless Sony NEX-5R, fitur kamera sony Nex-6 juga memiliki Wi-Fi, yang bisa digunakan untuk mentransfer foto ke perangkat mobile dan untuk mengupload foto ke facebook langsung dari kamera.
    Menggunakan system autofocus hybrid seperti NEX-5R, pada Sony NEX-6 menggabungkan both phase dan contact detection metods untuk memperoleh kecepatan, dan akurasi mengunci obyek. Seri NEX 6 dibanderol Rp 10 jutaan, sedang yang untuk 5R, Sony Indonesia mengatakan belum menjualnya.
    Selain merilis dua seri NEX, Sony juga meluncurkan seri Cybershot DSC-RX1 dan penerus Alpha 900. Sony Alpha SLT-A99 yang menjadi kamera Translucent Mirror pertama dari perusahaan Jepang ini yang dilengkapi sensor full frame 35 milimeter. A99 dilepas Sony di harga Rp 28 jutaan.
    Sedangkan di jajaran handycam ada NEX-VG30EH/VG30E serta NEXVG900 yang juga mendapatkan sensor FF dan kemampuan berganti-ganti lensa atau disebut interchangeable lens. (dirangkum dari berbagai sumber)


Spesifikasi Kunci Sony NEX-5R:
- Sensor: 16,1 MP, APS-C CMOS Exmor
- Layar LCD: 3-inci 921k dot resolusi
- Resolusi video: Full HD AVCHD/MPEG-4 AVC (H.264) hingga 1920 x
  1080 50p
- Rentang ISO: ISO 100-25.600
- Dimensi: 110,8 x 58,8 x 38.9 mm (4,4 x 2,3 x 1,5 inci), 218g (£
  0,48) body only

Spesifikasi Sony NEX 6:
- Sensor Exmor 16.1MP APS-C
- Processor BIONZ processor
- ISO range: 100-25,600, 2.369k dots XGA OLED Tru-Finder EVF,
  3 921k dots tiltable LCD screen
- Max shutter speed: 1/4000
- Built-in Wi-Fi
- New camera apps
- Built-in flash (guide number of 6)
- Stereo mic
- Dimensi: 1920 x 1080 60i/60p/24p video recording capabilities

Spesifikasi Sony Alpha SLT-A99:
- New 24.3-megapixel Exmor CMOS full-frame sensor
- Built-in sensor-shift image stabilization
- Sensitivity: ISO 50 - ISO 25600
- Translucent mirror design
- 1920 x 1080 full HD video (24p, 60i, 60p)
- Headphone jack and adjustable audio levels with audio levels
  display
- New "Dual AF" dual phase detect auto focus system

Foto: discover.store.sony.com: Kete: Sony NEX-5R

Asus Eee PC 1225C, Menyala dalam Dua Detik

Diposting oleh Admin

    VENDOR asal Taiwan Asustek beberapa waktu lalu merilis model Eee PC Flare. Selain mengandalkan Instant On yang memungkinkan netbook menyala dalam dua detik dari kondisi sleep, terdapat sejumlah fitur menarik. Ada delapan pilihan warna menarik, yakni Silk White, Tuxedo Black, Gentleman Blue, Lipstick Red, Silk White, City Gray, Paris Pink dan Expresso Brown, akan menyegarkan mata.
    Netbook terlihat elegan dan glossy meski casingnya terbuat dari plastik. Bahan cover ini membuat netbook, apalagi jika pilihan warnanya hitam, mudah 'kotor' akibat bekas sidik jari atau telapak tangan. Jadi, harus  rajin-rajin mengelapnya.
    Pada bagian sisi, hampir semua port yang dibutuhkan pengguna ada. Terdapat tiga port USB, koneksi internet, card reader dan port HDMI untuk memutar film atau file multimedia di HDTV. Keyboardnya cukup lapang, dengan jarak antar tombol yang proporsional. Secara keseluruhan, Eee PC 1225C nyaman untuk mengetik. Tombolnya empuk dan berukuran cukup besar sehingga terasa 'lega' dan meminimalisir typo atau salah ketik.
    Di bawah keyboard, terdapat Touchpad yang memungkinkan jemari bebas 'menari'. Input multi-touch mempermudah pekerjaan dengan tingkat akurasi nyaris sama dengan ketika menggunakan mouse. Terdapat tombol klik di dekat Touchpad yang berfungsi sangat baik. Saat ditekan, tombol ini tidak keras maupun menimbulkan bunyi berisik.
    Ukuran 11 inci cukup ideal untuk layar sebuah netbook. Seperti dirangkum dari detiknet,  ukurannya tak terlalu besar juga tidak terlalu kecil sehingga nyaman dilihat. Namun kualitas layar Eee PC 1225C tergolong standar. Layarnya tidak terlalu cerah.
    Performa dan spesifikasi Eee PC 1225C terbilang lumayan. Prosesor Intel Atom Cedar Trail yang dibenamkan di dalamnya sanggup membantu meladeni banyak tugas seperti browsing dengan membuka banyak tab, membuka aplikasi, hingga memutar film, dapat dilakukan dengan lancar tanpa lemot.
    Daya tahan, baterai berkapasitas 6 sel bisa diandalkan. Satu kali pengisian baterai, netbook bisa bertahan hingga 6 jam. Daya tahan itu sudah termasuk melakukan berbagai tugas seperti berinternet, mengetik, mendengarkan musik dan menonton film.
    Catatan lain, Eee PC 1225C tidak mudah panas. Tak masalah menggunakannya berlama-lama di pangkuan. Hanya terasa sedikit hangat yang wajar. Kenyamanan lainnya, dengan bobot hanya 1,4 kilogram netbook ini ringan dijinjing untuk dibawa kemana saja.
    Bagi mereka yang masih setia menggunakan netbook dan lebih sering mengerjakan tugas 'berat', Asus 1225C bisa menjadi pilihan yang pas. Bobotnya cukup ringan untuk dibawa kemana saja dan spesifikasinya lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan standar pengguna netbook. Harganya di kisaran Rp 3 jutaan. Tetgolong murah bukan? (*)

-----------------------------------------
Spesifikasi Asus Eee PC 1225C:
- Layar 11.6 inci, 1366 x 768 px resolution, glossy
- Prosesor Intel CedarTrail Atom N2800, 1.86 GHz
- Chipset Intel NM10
- Video Intel GMA 3650 HD (640MHz)
- Memory 2 GB DDR3 1066 MHz
- Hard-disk 500 GB 5400 rpm
- Connectivity wireless N, Fast Ethernet, Bluetooth 3.0
- Ports 2 x USB 3.0 and 1 x USB 2.0, VGA, HDMI, LAN, card-reader,
  webcam
- Baterai 6 Cell 5200 mAh 56 Wh
- Operating system Windows 7 Home Premium
- Ukuran 296 x 200 x 28 ~35 mm
- Berat 1,45 Kg
-------------------------------------



Si Laptop Dua Wajah

Diposting oleh Admin

    LAPTOP dapat difungsikan menjadi tablet. Tapi tidak semua laptop bisa demikian. Beberapa vendor mulai memamerkan produk yang disebut converible PC tersebut, salah satunya Asus Taichi. Convertible bisa dikatakan jenis baru dalam industri komputer. Produk ini terlihat seperti laptop biasa, tapi bisa difungsikan sebagai tablet. Layarnya bisa dilepas., diputar, ditekuk, dan lain-lain.

* Asus Taichi

    Sebagai komputer convertible, Asus Taichi juga bisa digunakan sebagai tablet karena memiliki dua layar dalam satu panel. Di sisi luar layar tersebut bisa dipakai dengan sentuhan, dan sisi dalam hanya bisa digunakan seperti biasa.
    Di sela-sela deretan tombol function terselip sebuah tombol khusus untuk mengganti modus layar. Ada beberapa modus yang bisa digunakan, mulai dari menampilkan konten yang sama (mirror), mematikan layar di dalam dan menggunakan layar kedua sebagai tablet. Bisa pula menggunakan keduanya untuk menampilkan konten yang berbeda. Semua itu bisa dilakukan hanya dengan satu tombol.
    Dapur pacu Asus Taichi juga sudah terbilang mumpuni. Di dalamnya sudah terselip prosesor Intel Core i7 3517U 1,9 GHz, RAM DDR3 4 GB, dan sistem operasi Windows 8 Pro 64-bit.  Saat dijinjing, produk ini juga terasa ringan di tangan. Tapi dengan harga di atas 1.000 Dolar AS, produk ini justru terasa berat dikantong kebanyakan pengguna komputer.
    Selain Asus Taichi, produsen lain yang sudah memiliki komputer convertible adalah Sony dan Dell. Kebtulan Intel memamerkan produk dari kedua produsen itu yang disejajarkan dengan Asus Taichi.

* Dell XPS Duo 12
    Jika Asus Taichi memiliki fungsi hybrid dengan 'dua wajah' maka Dell XPS Duo 12 Ultrabook sedikit berbeda. Produk ini punya layar yang bisa diputar ke depan dan ke belakang.  Sekilas, produk ini memang terlihat seperti ultrabook biasa, tapi jika diperhatikan, layarnya terlihat terpisah dari bingkai silver yang mengelilingnya. Inilah yang menjadi kunci agar Dell XPS Duo 12 bisa diputar.  Untuk spesifikasi produk ini juga tak main-main. Layarnya sudah dilapisi Gorilla Glass, kemudian untuk prosesor sudah mengusung Intel Core i7 generasi ketiga.

* Sony Vaio 11
    Komputer convertible yang juga siap menggoda para pengguna di Indonesia adalah Sony Vaio 11. Berbeda dengan keduanya, produk ini memiliki layar yang bisa digeser ke atas agar bisa difungsikan sebagai laptop atau tablet.
    Engsel bernama Surft Slider digunakan pun terlihat sangat kokoh, terbuat dari besi dan dibalut dengan warna hitam mengkilap.  Produk ini juga punya layar menawan dengan resolusi 1920 X 1080 pixel, sangat padat dan tajam.  (*)

Sumber: detiknet
Foto: computershopper.com

Zyrex OnePad, Si Gesit yang Murah

Diposting oleh Admin

    ZYREX OnePad SM746, tidak berbeda jauh dengan tablet lain yang mengusung layar 7 inci. Bentuknya kotak persegi panjang dengan konsep desain unibody. Untuk mengurangi kesan kaku, desain Zyrex OnePad SM746 pada bagian sudut-sudutnya dibuat sedikit oval.  Tablet Zyrex OnePad SM746 berbalut material plastik biasa. Walau demikian, bodi tablet ini tidak terasa ringkih ketika digenggam.
    Kombinasi warna hitam dan putih, menambah kesan elegan pada penampilan Zyrex OnePad SM746. Bodi belakang berwarna dasar putih, diberi tekstur kasar, sehingga tablet ini tidak licin ketika menggenggamnya. Sedangkan bodi bagian depan lebih dominan dengan warna hitam.
    Zyrex OnePad SM746 punya dimensi 180x120x11 mm dengan berat 198 gram. Untuk sebuah tablet, bodinya terbilang proporsional, sehingga tetap nyaman saat dibawa beraktivitas. Dirangkum dari selular.co.id, tablet ini sudah dipersenjatai layar sentuh capacitive berukuran 7 inci. Layarnya mengunakan teknologi multitouch dengan kerapatan 800 x 480 pixels. Tampilan layar terbilang tidak cerah, sehingga mengurangi kenyaman pandangan mata. Beralih ke performa layar. Walau, belum sampai pada tahap istimewa, peforma layar OnePad punya respon yang cukup baik.
    Pihak vendor tidak menyebutkan informasi tentang besarnya kedalaman warna pada layar. Tablet ini tidak dilengkapi tombol navigasi disekitaran layarnya, juga tidak ada touchpad. Seluruh kendali menu (back, home, dan recent app) terdapat pada visual layar, khas Android ICS.
    Mengikuti trend yang ada, tablet ini sudah bekerja dengan platform Android 4.0.4 ICS (Ice Cream Sandwich). Dari segi fotografi, Zyrex OnePad sudah dipersenjatai teknologi dual kamera. Pada data di buku panduan, kedua kamera tersebut hanya punya lensa dengan resolusi VGA. Namun, pada menu tambahan, tablet ini punya setting gambar hingga 5 Mpix. Ketika diuji, foto yang dihasilkan ternyata hanya sebatas VGA (640x480 pixels).
    Untuk keperluan hiburan lainnya, tablet ini sudah dibenamkan video player yang mampu memutar gambar dengan kualitas HD (high definition). Beralih fitur audio. Untuk menghibur dalam perjalanan, terdapat pemutar musik yang mampu memainkan file berformat MP3/MP4. Sayang, tablet ini tidak dilengkapi dengan FM radio, sebagai fitur musik alternatif.
    Zyrex OnePad SM746 juga tidak luput dari berbagai aplikasi menarik yang sayang untuk dilewatkan. Salah satunya adalah aplikasi Movie Studio. Dengan aplikasi tersebut, Anda bisa melakukan proses editing gambar bergerak.
    Terdapat juga berbagai game standar seperti Angry Bird, dan Fruit Ninja. Jika masih kurang, Anda bebas berburu aplikasi keren di Google Play. Selebihnya, menu yang ditawarkan OnePad tidak berbeda jauh dengan tablet lainnya.
    Zyrex OnePad SM746 tidak memiliki fungsi telefoni. WiFi menjadi satu-satunya perangkat konektivitas saat berselancar dunia maya.
    Dengan harga banderol dibawah Rp1 juta, kemampuan yang ditawarkan tablet ini sudah cukup lumayan. Bekal prosesornya mengandalkan single core ARM Cortex A8 1Ghz, membuat tablet ini terlihat gesit di kelasnya. Prosesor tersebut, berkolaborasi dengan memori 512MB RAM dan 4GB ROM. Spesifikasinya terbilang mumpuni. Kekuatan baterai memiliki daya hingga 2000 mAh. (*)

Spesifikasi Zyrex OnePad SM746:
- Desain: Tablet
- Dimensi: 180 x 120 x 11 mm
- Berat: 303 gr
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Android 4.0.4
- Prosesor: ARM Cortex A8 1Ghz
- Layar Utama: 7 inci, Resolusi: 800x480 pixels
- Memori Internal: 4 GB RAM 512 MB, Eksternal: microSD
- Hotswap    
- Konektivitas: WLAN/WI-FI 11 b/g/n, Kabel Data, PC Sync    
- Video call via WiFi
- Kamera: VGA, Resolusi Max: 640x480 pixels/Depan - VGA
- Video Resolusi Max: VGA @30 fps, Player: WMV/MP4
- Musik Player: MP3/WMA/AAC/OGG/WAV
- Baterai: Lithium Ion, Kapasitas 2000 mAh

Axioo Picopad 5, Tablet 'Paling' Kecil

Diposting oleh Admin

    AXIO meluncurkan suksesor Picopad 7, yakni Picopad 5, Picopad 9, dan Picopad 9+. Masing-masing punya karakteristik tersendiri, sesuai dengan target pasar yang dibidiknya. Picopad 5 menjadi tablet terkecil yang dikeluarkan Axioo dengan dimensi layar 5 inci.
    Memang, desain phablet keluaran Axioo ini mirip dengan Samsung Galaxy Note. Termasuk pula penempatan stylus. Tapi di Picopad bukan stylus, melainkan lubang antena. Salah satu fitur unggulan di phablet ini adalah siaran TV secara analog.
    Produk Axioo berjuluk Picopad 5 Gea ini menggunakan bodi plastik dengan kualitas yang baik. Dirangkum dari selular.co.id, kesan halus dan rapi pada finishing body mengesankan bukan produk murahan. Bagian atas layar terdapat earpiece, kamera VGA, sensor jarak, dan LED notifikasi. Sedangkan bagian bawah layar terdapat tombol fisik Home yang diapit dua tombol touchpad Back dan Menu. Lensa kamera ditemani LED flash berada di belakang bagian atas yang ditemani label Axioo di bagian bawahnya.
    Dengan ketebalan 11,3 mm dan bobot 198 gram, Picopad 5 Gea tergolong tipis dan nyaman untuk digenggam. Hadir dalam dua pilihan warna yakni hitam dan putih. Pada paket penjualan disertakan hard case dengan warna yang sesuai dengan handphone.
    Berbeda dengan spesifikasi yang tertera di box penjualan (5 Mpix), ternyata kamera utama Axioo Picopad 5 Gea berkekuatan 8 Mpix, dengan resolusi maksimal 3264 x 2448 pixels. Kamera juga bisa merekam video dengan kualitas HD 720p.
    Adapun fitur khas yang ditemui pada Picopad 5 Gea adalah keberadaan TV analog. Jumlah channel yang bisa disimpan bersifat dinamis. Bisa bertambah seiring jumlah channel yang bisa ditangkap sinyal handphone.
    Pada sisi hiburan, kinerja pemutar video dan audio terbilang baik. Banyak format yang bisa dimainkan di player Gea. Bahkan Picopad 5 Gea sanggup memainkan video HD tanpa hambatan. Guna mendengar siaran radio FM, diharuskan menancap earset bawaan.     
    Selain untuk menghibur, Axioo Picopad 5 Gea juga berfungsi sebagai asisten pribadi karena ia sudah dibenamkan aplikasi Documents To Go untuk mengolah dokumen kantor. Anda bisa membuka, menyunting, bahkan membuat dokumen baru, baik itu word, excel, atau power points. Kali pertama menyalakan handphone, diberi pilihan launcher yang akan digunakan, Go Launcher dan ICS Launcher. Disarankan untuk memilih ICS launcher karena lebih ringan dan tidak boros baterai.
    Axioo menyematkan prosesor MTK 6575 dengan kecepatan 1GHz. Memori RAM yang dilapangkan sebesar 512 MB. Kalau hanya untuk browsing dan bermain game ringan, memori menengah ini dirasa mencukupi. Menggunakan platform Android baru Ice Cream Sandwich, Picopad 5 Gea berjalan cukup responsif.
    Penyimpanan lokal yang tersedia sebesar 4GB ROM, di mana 503MB untuk simpanan aplikasi dan 2GB untuk internal storage. Jika dirasa kurang, pengguna bisa menambah memori sampai dengan 32GB dengan menggunakan micro SD. Handphone ini disokong baterai bersumber daya sebesar 1800 mAh. (*)

Spesifikasi Axioo Picopad 5 Gea:
- Desain: Full bar
- Dimensi: 146 x 82 x 11,3
- Berat: 198 gr
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Android 4.0.3
- Jaringan: GSM dualband/HSDPA dualband (dual ON)
- Prosesor: Cortex A9 1GHz
- Layar Utama: 5 inci, Resolusi: 800 x 480
- Memori Internal: 2 GB, Eksternal: micro SD sampai 32 GB
- Phonebook: Dinamis
- Konektivitas: GPRS, EDGE, HSDPA, WLAN/WI-FI 802.11 b/g/n,
  Bluetooth, Kabel Data, micro USB, PC Sync,
- Kamera: 8 Mpix
- Resolusi Max: 3264x2448 pixels/Depan - VGA
- Video Resolusi Max: 1280x720p, Player: H.263, H.264 AVC, MPEG-4
- Musik Player: MP3, MIDI, AAC, AAC+, eAAC+, WMA, PCM
- Stereo Speaker    
- Bluetooth headset    
- FM Radio    
- Internet Browser: HTML, WAP, Full XHTML
- Siaran TV, GPS minimap, Dokumen Viewer, Adobe PDF Reader    
- Baterai: Lithium ion, Kapasitas 1800 mAh, Standby time 60 jam,  Talk time 6 jam
---------------------------------------
 

Si Andromax-i, Andalkan Kecepatan Maksimal

Diposting oleh Admin

    SMARTFREN kembali menawarkan pilihan produk baru. Mengikuti kesuksesan seri pertama Andromax, Smartfren mengusung Smartfren Andromax-i. Ponsel berbasis sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich ini memiliki fungsi ganda dalam satu unit, yakni dual-on active CDMA (3,5G) + GSM (2G).
    Layar ponsel ini berupa LCD WVGA seluas 4 inci dengan IPS Panel dan capacitive multi touch screen (5 titik sentuh). Smartfren Andromax-i memberikan pandangan luas di layar karena ukurannya lebar. Pengalaman pengguna pun lebih maksimal dan responsif.
    Desain ponsel ini supertipis, lebih stylish, diimbangi dengan prosesor yang mumpuni. Andromax-i 'dijejali' prosesor Snapdragon 1 GHz Dual Core Processor dan internal storage sebesar 4GB ROM + 512 MB RAM.
    Demi menyempurnakan performanya, dirangkum dari detiknet,  ada dual camera beresolusi 5 Mega Piksel (MP) (dengan Auto Focus) + 1,3 MP telah dijejalkan ke dalam ponsel yang pertama kali diperkenalkan ke publik pada ajang Indocomtech 2012 di JCC Senayan, Jakarta awal November silam.   Smartfren Andromax-i juga dilengkapi fungsi video chat dan WiFi Tethering yang dapat terkoneksi hingga kelima pengguna. Paket Smartfren Andromax-i bersama kartu perdana Smartfren ditawarkan dengan harga yang sangat menarik, yakni hanya Rp 1.199.000 (termasuk PPN).
    Tiap pembelian mendapat bonus volume data sebesar 12GB untuk setiap pengisian ulang minimal Rp 50.000 dan berlaku untuk 12 kali pengisian ulang dalam waktu maksimal 12 bulan. Pada ajang Indocomtech 2012 Smartfren juga meluncurkan New Smartfren Andromax Tab 7.0 dan Smartfren USB Modem WiFi EV-DO Rev.B. Tablet PC New Smartfren Andromax Tab 7.0 hadir dengan memori internal yang lebih besar hingga 8 GB. Pengguna dapat menjalankan beragam pekerjaan dan fungsi hiburan sekaligus dengan nyaman berkat prosesor ARM Cortex - A9 1 GHz dari ARM CPU.
    Tampilan layar dan fungsi gaming 2D maupun 3D di tablet PC ini makin maksimal dengan GPU Mali 400. Performa New Smartfren Andromax Tab 7.0 makin lengkap dengan fitur-fitur seperti video call, berbagai interaksi face-to-face lainnya serta WiFi Tethering hingga 5 pengguna.
    Paket New Smartfren Andromax Tab 7.0 bersama Kartu Smartfren ditawarkan Rp 1.650.000 termasuk PPN dan mendapatkan bonus volume data 2 GB, untuk pengisian pulsa pertama kali minimal Rp 50.000 yang berlaku selama 30 hari.
    Adapun untuk USB Modem, Smartfren memperkenalkan andalan terbarunya yakni USB Modem WiFi EV-DO Rev.B pertama di Indonesia. Pengguna dapat menggunakannya bukan hanya sebagai modem stand alone, tetapi juga sebagai WiFi Hotspot hingga 5 pengguna.
    USB Modem WiFi EV-DO Rev.B ditawarkan seharga Rp 599.000 termasuk PPN. Bonusnya, gratis data volume based EVO sebesar 6 GB berlaku selama 30 hari dan gratis USB adapter pack. (*)

Spesifikasi:
* Andromax-i
- Sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich
- Dual-on active CDMA (3,5G) + GSM (2G)
- Layar LCD WVGA seluas 4 inci dengan IPS Panel dan capacitive multi touch screen (5 titik sentuh)
- Prosesor Snapdragon 1 GHz Dual Core Processor dan internal storage sebesar 4GB ROM + 512 MB 
   RAM
- Dual camera beresolusi 5 MP (dengan Auto Focus) + 1,3 MP
- Video chat
- WiFi Tethering yang dapat terkoneksi hingga lima pengguna
- Harga plus kartu perdana Smartfren Rp 1.199.000

* New Smartfren Andromax Tab 7.0:
- Memori internal hingga lebih besar hingga 8 GB
- Prosesor ARM Cortex - A9 1 GHz dari ARM CPU
- Tampilan layar dan fungsi gaming 2D maupun 3D di tablet PC ini  maksimal dengan GPU Mali 400
- Video call
- WiFi Tethering hingga 5 pengguna
- Bersama Kartu Smartfren ditawarkan Rp 1.650.000

* USB Modem WiFi EV-DO Rev.B
- Dapat digunakan bukan hanya sebagai modem stand alone, tetapi juga sebagai WiFi Hotspot hingga 5 
  pengguna
- Ditawarkan seharga Rp 599.000
- Bonus gratis data volume based EVO sebesar 6 GB

Foto: selular.co.id

Beda Windows 8 dengan Windows 7

Diposting oleh Admin

    WINDOWS 8 sudah dapat dibeli dan digunakan. Bagi yang ingin memasang sistem operasi (OS) generasi terbaru ini, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu beberapa fitur yang ditawarkan dan perbedaannya dengan Windows 7. Dirangkum dari Tech Radar dan Liputan6, berikut delapan perbedaan Windows 8 dengan Windows 7:

* Fitur Layar Sentuh
    Perbedaan yang paling mendasar dari Windows 8 dengan Windows 7 adalah adanya fitur layar sentuh. Sebenarnya di Windows 7 sudah ada fitur ini, hanya saja kurang maksimal. Untuk itu, Windows 8 diciptakan sebagai penyempurna layar sentuh Windows 7. Bagi yang tidak memiliki PC dengan fitur layar sentuh, Anda tak perlu khawatir. Sebab, fitur ini bisa dioperasikan pada pada PC biasa dengan bantuan trackpad dari Microsoft untuk bisa mendeteksi sentuhan dari penggunanya.

* Layar atau Tombol Start
    Tidak seperti Windows 7, tombol Start pada Windows 8 tersembunyi. Tombol ini berfungsi mirip dengan layar Home pada Windows Phone dan hanya muncul jika Anda mengarahkan panah mouse atau tetikus ke arah pojok kiri bawah.

* Fitur Multi Monitor Lebih Baik
    Beberapa dari kita ada yang menggunakan lebih dari satu monitor untuk satu PC. Namun, hal ini membutuhkan manajemen desktop yang baik. Kini Anda bisa membuka layar Start pada salah satu monitor dan layar desktop pada monitor yang lainnya. Anda bahkan juga bisa memiliki background yang berbeda antara satu monitor dengan monitor lainnya.

* Fitur Charms
    Windows 8 memiliki fitur Charms yang belum dipasang di Windows 7. Dengan fitur ini, Anda bisa mengakses menu Search, Share, Device, serta Settings hanya dengan mengarahkan mouse ke arah sebelah kanan layar.

* Search dan Social Windows 8
    Selain fitur Charms, menu Search juga bisa dilakukan di menu Start seperti pada Windows 7. Di Windows 8, Anda dapat dengan mudah dan cepat mengakses jejaring sosial, karena adanya aplikasi Facebook, Twitter, dan Linkedln yang sudah otomatis terdapat di tampilan. Bahkan, Anda bisa menerima langsung notifikasi dari jejaring sosial tersebut.

* Windows 8 Miliki Device ARM
    Jika sebelumnya Windows hanya mendukung PC dengan prosesor AMD atau Intel yang x86-based, kini Windows 8 juga bisa digunakan pada beberapa device yang menggunakan ARM. Hal ini dilakukan untuk bisa bersaing dengan iPad dan tablet Android. Namun, hanya Windows 8 jenis RT (Run Time) saja yang memiliki device ARM ini.

* Windows Store
    Windows Store adalah bagian utama dari Windows 8 yang menyediakan berbagai macam aplikasi, baik yang gratis maupun yang berbayar. Anda bisa membuka menu Store ini melalui Charms seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Jika aplikasinya sudah mesti di- update, Anda dapat dengan mudah mengunduhnya, semudah memperbaharui aplikasi pada iOS atau Android.

* Fitur Cloud Windows 8
    Kini, ada fitur Cloud di Windows 8. Dengan fitur ini, Anda bisa mensinkronisasi data Anda ke aplikasi Skydrive. Selain itu, Anda juga bisa menyimpan data Anda dari atau ke Skydrive. (*)


Foto:  pcmag.com


Gadget Keren Awal Tahun

Diposting oleh Admin

    TAK lama lagi tahun berganti. Memulai awal yang baru tak ada salahnya jika mengganti gadget yang sudah cukup lama digunakan. Ada banyak pilihan gadget yang bisa menemani Anda tahun depan, dari ponsel hingga kamera. Berikut di antaranya, seperti dirangkum dari yahoo..

* Nokia Lumia 920
    Ponsel pintar pertama di dunia yang mendukung pengisian daya nirkabel. Kecanggihan Lumia 920 terus berlanjut dengan ditanamkannya teknologi kamera PureView. Kamera ini bisa menghasilkan foto lebih baik di kondisi minim cahaya.
    Nokia menerapkan teknologi floating lens (lensa yang mengambang) untuk menghasilkan efek pengurang getaran saat mengambil foto. Tampilannya juga menyegarkan. Lumia 920 hadir dalam sederetan warna-warni ceria seperti kuning, merah, abu-abu, putih dan hitam. Sistem operaisnya Windows Phone 8.

* Acer Aspire S7 13,3 inci
    Notebook dengan desain cantik dan bodi langsing memang selalu menarik perhatian, contohnya Acer Aspire S7. Konstruksi unibody aluminium dan Gorilla Glass yang melapisi bagian luarnya. Bodinya hanya setebal 12 milimeter dan bobotnya 1,29 kilogram. Bahkan Acer Aspire telah mendapatkan penghargaan sebagai Ultrabook Touch & Type yang paling tipis dan paling ringan di dunia.
    Prosesor yang digunakan Intel Core i7 Ivy Bridge terbaru, layar 13,3 inci dengan resolusi Full HD, Windows 8 serta SSD 256GB yang cepat. Untuk keyboard, ditanamkan teknologi Light Sensing yang dapat mendeteksi cahaya ruangan. Jika redup, maka lampu di keyboard akan menyala otomatis. Harganya 16,9 juta rupiah.

* Google Nexus 7
    Mengisi liburan tidak harus dengan jalan-jalan. Namun walaupun memutuskan untuk berlibur ke tempat yang jauh atau hanya diam di rumah, Google Nexus 7 siap menemani. Tablet Android yang dijual seharga 2,9 juta rupiah ini memiliki ukuran 7 inci yang membuatnya ideal untuk membaca buku serta bermain game.

* Lenovo ThinkPad Twist S230u
    Inovasi pada notebook juga dinilai dari desainnya. ThinkPad S230u dari Lenovo ini mengadopsi desain layar putar (twist) yang memungkinkan menggunakannya dalam 4 mode, termasuk sebagai tablet.
    Konstruksi kokoh dibarengi lapisan Gorilla Glass di layarnya menjadikannya ideal bagi teman perjalanana. Tentunya performa juga diperhatikan, dengan digunakannya prosesor Intel Core i5 Ivy Bridge, RAM 4GB DDR3 serta paduan HDD dan SSD. Laptop inovatif yang sudah dilengkapi Windows 8 ini dapat Anda bawa pulang seharga Rp 10.999.000.

* Panasonic Lumix TZ30
    Bagi mereka yang gemar melancong atau bertualang, kamera digital berukuran mungil dengan jangkauan lensa yang panjang merupakan salah satu gadget yang wajib dibawa. Panasonic Lumix TZ30 memadukan sensor 14 megapixel dan lensa dengan jangkauan zoom optikal 20x dalam sebuah paket yang relatif mungil. Juga ada GPS untuk menandai lokasi foto diambil. Anda bisa memboyongnya pulang dengan harga Rp 3,9 juta. (*)

Tak Kalah menarik:
- Sony VAIO Duo 11
- Logitech TouchMouse M600
- AC LG Skin Care
- Samsung T-9000
- Seagate GoFlex Satellite
- Samsung Galaxy Note 10.1
- Sony Handycam HDR-XR260VE
- Sennheiser HD-202 II
- Sony Cybershot RX100

Foto: phonearena.com

Asus ROG CG8580, Doyan 'Lahap' Game

Diposting oleh Admin

    PARA gamer berusaha menghindari sensasi patah-patah saat memainkan game, karena sangat mengganggu kala memainkan game. Kerap terjadi lantaran kartu grafis atau perangkat keras pendukungnya, memiliki performa yang tidak dapat mengakomodir game yang sedang dimainkan.  Demi menghindarinya, dengan mengusung seri Republic of Gamers (ROG), Asus menyodorkan produk dikhususkan untuk gamer ataupun techie yang menginginkan performa terbaik pada komputernya.
    Seri ROG merupakan keluarga PC spesial dari sang vendor asal Taiwan. Perangkat berlabel ROG memiliki spesifikasi tinggi dari kelasnya masing-masing, seperti kartu grafis, mainboard, bahkan sound card.
    Bagaimana bila seluruh perangkat keras dengan spesifikasi tinggi di kelasnya tersebut digabungkan dalam sebuah komputer desktop? Dirangkum dari detiknet, Seri ROG CG8580 seharga 3.999 Dolar AS ini mungkin bisa menjadi jawabannya.
    Desktop Gaming ini datang dengan tampang gahar dengan warna hitam yang diusungnya. Ditambah lagi logo ROG di depannya yang makin memperkuat karakternya sebagai PC gaming. Dilengkapi dengan empat buah port USB, dua port di antaranya adalah port USB 3.0, yang akan ditemukan pada bagian atas casing yang diapit oleh tombol power dan tombol speed.
    Di balik logo ROG yang dapat digeser ke bawah akan terlihat sebuah Bluray drive, slot card reader dan sebuah slot hardisk hot- swap yang dapat dimasuki oleh harddsk berukuran 3,5 inch yang menggunakan interface SATA.
    Disertakan pula mouse gaming yang berbentuk tidak kalah sangar. Apalagi ditambah dengan penambahan lampu LED warna merah sehingga memperkuat kesan futuristiknya.  Mouse gaming ini dilengkapi hingga 6 tombol yang akan memudahkan gamer dalam memainkan game kesukaannya. Selain itu, ia juga memiliki tingkat berat yang dapat dikustomisasi hingga 5 level.
    Keyboard gaming yang disertakan bersama mouse juga sudah mengadopsi sistem mekanik sehingga menjamin daya tahan tombol yang lebih kuat walaupun sering digunakan. Akibat penggunaan sistem mekanis, bobot keyboard gaming ini pun cenderung berat sehingga lebih solid dalam posisinya yang dapat menghindari kemungkinan tergesernya keyboard dari posisinya yang dapat mengganggu gamer saat bermain game.
    Spesifikasi yang diusung oleh desktop Gaming CG8580 ini pun tidak main-main. Bayangkan saja? Asus mempersenjatainya dengan prosesor Intel Core i7 3770K berkecepatan 4,2 GHz yang telah berpendingin cairan.
    Tak cukup sampai di situ, juga dipasangkan memori DDR3-16000 dengan kapasitas 16 GB. Sedangkan urusan storage, Asus mempercayakan pada dua buah SSD berukuran 128 GB yang telah di-RAID 0, sehingga OS akan mengenalinya seakan hanya satu storege berukuran 256 GB.
    Dengan metode RAID 0, kecepatan transfer data akan jauh lebih cepat karena data dibagi dalam dua tempat sehingga kecepatan dalam mengakses data dapat dua kali lebih cepat. (*)

Spesifikasi Asus ROG Gaming CG8580:
- Prosesor Intel Core i7 3770 K, kecepatan 4,2 GHz berpendingin cairan
- Memori DDR3-16000 dengan kapasitas 16 GB
- Penyimpanan: dua buah SSD berukuran 128 GB yang telah di-RAID 0 sehingga OS mengenalinya hanya 
   satu storege berukuran 256 GB
- Hardisk berukuran 1 TB dan sebuah BluRay drive
- Kartu suara Xonar DX yang ditancapkan pada sebuah mainboard Asus berseri P8Z77-PRO
- Powersupply bertenaga 700 watt besutan AcBell
- Kartu grafis nVidia paling mutakhir yakni GeForce GTX-680
- Terdapatnya tombol bertuliskan speed, ternyata berfungsi untuk meng-overclock secara instan prosesor 
   yang diusungnya, dari 4,2 GHz menjadi 2 tingkat overclock ke 4,6 GHz
   

New Smartfren Andromax, Kualitasnya Memuaskan

Diposting oleh Admin

    HISENSE S7 New Smartfren Andromax Tab 7.0. Demikian nama tablet yang dirancang oleh Hisense, dipasarkan khusus oleh Smartfren. Desainnya serupa dengan seri pendahulunya yang memiliki identitasnya hampir sama, yakni Smartfren Andromax Tab 7.0.
    Selain sama-sama mengusung bentang layar 7 inci, tablet yang diproduksi di Cina ini juga telah mengusung layar berjenis TFT capacitive dengan kedalaman 16 juta warna. Layar lumayan tajam dengan resolusi 1024x600 pixels yang mampu multitouch.
    Tablet ini tidak bisa melakukan proses charging lewat port microUSB. Untuk charging hanya bisa dilakukan lewat slot DC. Sekilas slot-nya mirip digunakan pada Nokia, tapi dalam uji coba ternyata berbeda. Jadi, untuk charging slot tablet ini bersifat proprietary.
    Seperti dirangkum dari selular.co.id, harga jual perdana Rp 1.650.000, tablet ini terbilang memukau banyak orang untuk urusan fitur yang ditawarkan. Sebut saja USB on the go, fitur ini jamak hadir di tablet atau smartphone papan atas generasi terbaru, tapi USB on the go mampu dihadirkan di tablet ini dengan apik.
    Kamera utama resolusinya 3 Mpix (2048x1536 pixels), dan kamera depan 2 Mpix. Untuk kamera bekal menu-nya memang terbilang standar, tidak ada flash light, tapi ada zoom, white balance,  foto editor, dan night mode.
    Rekam video bisa dilakukan dengan resolusi maksimum setingkat VGA (640x480 pixels). Bagi Anda yang doyan nonton video ada kabar gembira, pasalnya video player dapat memutar hingga file HD dengan resolusi 1440x1080 pixels. Serunya lagi, tablet ini dibekali HDMI port, alhasil dengan mudah Anda bisa menonton video tadi di layar TV.
    Tersedia pemutar musik yang cukup menarik, selain equalizer, shuffle, dan playlist, ada menu booster yang bisa dinikmati optimal lewat headset. Tablet ini juga dibekali FM radio dengan kemampuan scan channel dinamis. Sayangnya tidak ada kemampuan rekam siaran radio.
    Sebagai tablet yang dipasarkan secara bundling, jalur koneksi internet  memang hanya bisa dengan layanan Smartfren. Dalam uji coba menggunakan beberapa aplikasi berbasis internet, kualitas cukup memuaskan, tablet ini sudah mengusung standar 3.5G atau CDMA2000-1x EVDO, jadi memang handal untuk selancar internet. Selain browser default Android, juga disediakan pilihan browser Google Chrome.
    Tablet ini tidak dibekali kemampuan document viewer, jadi tidak bisa membuka file berekstensi Microsoft, untuk itu Anda bisa membeli aplikasi office yang banyak tersedia di Google Play. Tablet ini dapat melakukan pengiriman SMS, namun tidak bisa melakukan voice call.
    Satu lagi yang menarik, selain dibekali slot memori eksternal, kemampuan memori internal pun sudah 8GB, terbilang ideal. New Smartfren Andromax Tab 7.0 juga mengadopsi kapasitas baterai yang lebih besar dari seri sebelumnya, yakni menggunakan Lithium Polymer dengan kapasitas 4000 mAh. (*)

---------------------------------------------------
Spesifikasi Hisense S7 New Smartfren Andromax Tab 7.0:
- Desain: Tablet
- Dimensi: 198 x 125 x 11 mm
- Berat: 393 gr
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Android 4.0.3
- Jaringan: CDMA2000-1X EVDO Rev A
- Prosesor: Cortex A9 1 Ghz
- Layar Utama: TFT Capacitive 16 juta warna, Ukuran: 7 inci,
  Resolusi: 1024x600 pixels
- Memori Internal: 1GB RAM/8GB ROM, Eksternal: micro SD
- Hotswap    
- Phonebook: Dinamis
- Konektivitas: CDMA2000-1x, WLAN/WI-FI, Bluetooth, HDMI, Kabel
  Data, PC Sync    
- Instant Messaging: Gtalk
- Kamera: Kualitas 3 Mpix, Resolusi Max: 2048x1536 pixels/Depan -
  2 Mpix
- Video Resolusi Max: VGA, Player: MP4/H.264
- Musik Player: MP3/WAV/AAC
- Internet Browser: Android Browser dan Chrome, WAP, Full XHTML
- Baterai: Lithium Polymer, Kapasitas 4000 mAh
------------------------------------------

Foto:

Samsung Chat S3570, Andalkan Hotspot WiFi

Diposting oleh Admin

    SAMSUNG menyikapi persaingan sengit di pasar ponsel murah berfitur WiFi melalui seri Chat S3570. Pada ponsel ini, Samsung mengedepankan unsur pesan. Tak heran, ponsel ini mengusung konsep tombol qwerty fisik yang tegas.  Seolah mengikuti jejak BlackBerry yang kampiun dalam hal messaging, Chat S3570 pun menggunakan optical track pad berwarna hitam sebagai kendali navigasi menu.
    Samsung Chat S3570 dirancang berdesain kompak dengan dimensi 111,9 x 60,4 x 11,5 milimeter dan berat 95,9 gram. Sesuai dengan segmennya, layar tidak touchscreen, menggunakan teknologi TFT  dengan kedalaman 256 ribu warna. Bentang layar memiliki ukuran 2.4 inci dengan resolusi 320x240 pixels.
    Sebagai ponsel yang mengedepankan unsur messaging, pada panel depan disematkan shortcut untuk masuk ke menu SMS/email, dan shortcut untuk masuk ke aplikasi Chat ON. Selain itu, di bawah layar ditempatkan dua soft key untuk akses menu yang dapat dikustomisasi.
    Samsung Chat S3570 tergolong minimalis, tidak banyak pernak pernik yang menyertai. Untuk sisi kanan hanya terdapa tombol pengatur volume, sedangkan pada sisi kiri tidak terdapat instrumen apa pun. Untuk audio jack 3,5 mm dan port microUSB disematkan pada sisi atas. Pada sisi belakang (back cover), hanya terdapat lensa kamera dan lubang speaker.  Ponsel ini sudah mengusung konsep hot swap, untuk memasang dan melepas microSD tidak perlu mencabut baterai. MicroSD letaknya ada di balik back cover.
    Sebagai ponsel berharga dibawah Rp 1 juta, S3570 mengandalkan konekstivitas WiFi dengan standar b/g. Tentu ini bisa jadi terobosan fitur yang menarik, mengingat dengan modal WiFi hotspot yang bertebaran gratis, sudah bisa bebas browsing dan chatting.     
    Terkait koneksi internet via jaringan selular, sayangnya Chat S3570 masih bersandar pada jaringan 2G (GPRS/EDGE). Dirangkum dari selular.co.id, mendukung kemampuan internet, handphone ini telah dilengkapi aplikasi Facebook, Twitter, dan aplikasi chatting khas Samsung, yakni Chat ON.  Resolusi maksimum yang ditawarkan pada kamera adalah 2 Mpix (1600x1200 pixels). Untuk rekam video, resolusi maksimumnya adalah 320x240 pixels dengan kecepatan 15 fps.
    Bisa dibilang ponsel ini gadget pemutar musik, lantaran posisi audio jack ditempatkan pada posisi yang ergonomis. Pemutar musik sudah dilengkapi menu equalizer, shuffle, dan playlist. Selain itu ada bekal FM radio, FM radio dapat memindai channel list secara dinamis, dan dilengkapi kemampuan rekam siaran.
    Prosesor yang digunakan relatif kecil, yakni single prosesor 208 Mhz. Kecilnya ukuran prosesor dipandang sepadan dengan beban fitur dan fasilitas standar. Meski hanya bersenjatakan akses GPRS/EDGE, uniknya Chat S3570 dibekali kemampuan modem. Untuk memori internal tidak begitu besar, yakni 34 MB. Meski ukurannya kecil, memori tersebut masih dapat menjalankan fitur kamera.
    Samsung Chat S3570 ditenagai baterai lithium Ion dengan kapasitas 1000 mAh. Dari kapasitas tersebut dapat dicapai waktu siaga hingga 400 jam dan waktu bicara hingga 11 jam. (*)


Spesifikasi Samsung Chat S3570:
- Desain: Qwerty bar
- Dimensi: 111,9 x 60,4 x 11,5 mm
- Berat: 95,9 gram
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Proprietary
- Jaringan: GSM quadband
- Prosesor: 208 Mhz
- Layar Utama: TFT 256 ribu warna, Ukuran: 2,4 inci, Resolusi:
  320x240 pixels
- Memori Internal: 34 MB, Eksternal: microSD
- Hotswap
- Phonebook: 1.000
- Konektivitas: GPRS, EDGE, WLAN/WI-FI b/g, Bluetooth v.3, Kabel
  Data, PC Sync
- Kamera: 2 Mpix, Resolusi Max: 1600x1200 pixels
- Video Resolusi Max: 320x240 pixels, Player: MP4/H.264
- Musik Player: MP3/eAAC+
- Internet Browser: WAP, Full XHTML
- Baterai: Lithium Ion, Kapasitas: 1000 mAh, Standby time  400 jam
  Talk time 11 jam
----------------------------------------------

Foto: mobilities.co.za

Windows 8, Familiar bagi Tunanetra

Diposting oleh Admin

    WINDOWS 8 baru saja diluncurkan oleh Microsoft. Sistem operasi ini memiliki banyak kelebihan, bukan hanya pengguna komputer berpenglihatan normal tapi juga familiar bagi tunanetra. Melenggangnya Windows 8 sebagai sistem operasi terbaru besutan Microsoft tentu saja memunculkan tanda tanya besar bagi pengguna komputer yang tunanetra. Apakah sistem operasi tersebut dapat dioperasikan dengan mudah tanpa penglihatan? Hal ini penting untuk dijawab, karena mau tidak mau, tunanetra pun harus beradaptasi dengan sistem operasi tersebut.
    Microsoft memperhatikan kebutuhan pengguna berkebutuhan khusus, salah satunya penyandang tunanetra. Aplikasi bantu yang tersedia di dalam Windows 8 tidak lagi dibuat seadanya, seperti pada versi terdahulu. Namun, sudah lebih fungsional dalam membantu tunanetra mengoperasikan komputer.
     Ada beberapa aplikasi bantu yang tersedia, namun paling utama, yaitu pembaca layar (screen reader). Pembaca layar adalah aplikasi yang mampu mengubah teks atau tampilan menjadi keluaran suara, sehingga tunanetra dapat mengetahui informasi yang tampil di layar monitor.
    Narrator adalah pembaca layar bawaan Windows yang sudah ada sejak Windows XP. Namun, dulunya Narrator dibuat seperlunya saja. Fungsinya pun sekadar membacakan menu atau teks sederhana pada Windows.
    Microsoft telah meningkatkan kemampuan Narrator. Kini juga dapat digunakan untuk melakukan navigasi pada antarmuka Windows 8. Yang paling signifikan adalah fitur baru yang memungkinkannya dipakai browsing menggunakan browser bawaan Microsoft.
    Bagi tunanetra yang ingin mencicipi Windows 8 RT yang ditanam pada perangkat tablet, Narrator pun sudah mampu membacakan objek yang disentuh menggunakan jari. Untuk menghidupkan Narrator, pengguna cukup menekan beberapa tombol shortcut. Pada layar sign in, tekan WIN+U. Di desktop, tekan WIN+ENTER. Sedangkan untuk mengaktifkan Narrator di perangkat tablet, tekan WIN+Volume up (tombol menaikkan volume).
    Tentu saja banyak shortcut baru yang perlu dipelajari tunanetra sebelum mengoperasikan Narrator. Jika Narrator sudah aktif, tekan Caps Lock+F1 untuk memunculkan menu bantuan. Menu ini berisi tutorial lengkap cara menggunakan Narrator. Untuk mematikan Narrator, tekan Caps Lock+ESC.
    Meski kemampuan Narrator sudah jauh lebih baik, namun tetap saja tidak dapat mengakomodasi semua kebutuhan tunanetra. Bila ingin mengeksplorasi Windows 8 dengan lebih enak, gunakanlah beberapa pembaca layar, seperti dirangkum dari detiknet.
    Pertama, NVDA (www.nvda-project.org). NVDA (Non visual desktop access) adalah pembaca layar gratisan yang sudah mendukung Windows 8. Meski gratisan, tapi kemampuannya menangani elemen visual dalam Windows 8 terbilang cukup baik. NVDA adalah satu-satunya pembaca layar yang saat ini mendukung pengoperasian layar sentuh.
    Memang NVDA yang mendukung Windows 8 baru dalam tahap beta (versi 2012-3). Namun, dapat digunakan untuk aktivitas dasar berkomputer, seperti bernavigasi, mengkopi file, dan lain sebagainya.
    Kedua, Jaws for Windows (www.freedomscientific.com). Ini adalah pembaca layar komersial yang paling populer digunakan oleh tunanetra. Jaws saat ini adalah satu-satunya pembaca layar yang sudah support Windows 8, telah rilis dalam versi penuh (v14.0.918).
    Selain itu, tersedia pula fitur-fitur lain yang cukup unik, seperti flexible web (konfigurasi untuk menghilangkan objek yang tidak penting saat browsing), convinient OCR (mengubah tampilan gambar atau PDF menjadi teks), dan lain-lain. (*)

Ponsel Jumbo Rasa Baru

Diposting oleh Admin

    PONSEL berlayar 5 inci tergolong besar. Berbagai vendor mulai memasarkan ponsel cerdas Android dengan layar 5 inci ke atas dengan berbagai keunggulan. LG tidak mau ketinggalan dengan mengandalkan Optimus Vu.
    Ponsel ukuran besar atau yang mulai dipopulerkan sebagai phablet, memang masih didominasi oleh jajaran Galaxy Note. Tapi, tak ubahnya seperti Galaxy Note, Optimus Vu ini juga menawaran kemudahan saat pengguna ingin mengolah dokumen di ponsel.
    Pada paket penjualannya LG memberikan aksesoris berupa leather case yang membalut seluruh bagian Optimus Vu hingga menyerupai buku diary. Tak heran, jika sekilas banyak yang mengira ini adalah buku diary, bukan ponsel berlayar besar.
    Saat dibuka, barulah wujud Optimus Vu ini terlihat. Bentuknya memang sangat kotak, namun tetap berkesan elegan karena seluruh sisinya dibalut lapisan chrome yang mengilap.Sedangkan bagian belakangnya dibuat dari bahan plastik bertekstur yang tak bisa dibuka, alias unibody. Jadi pengguna tidak bisa mencopot baterai atau mengupgrade kapasitas penyimpananya yang sebesar 32 GB.
    Perpaduan bahan dan form factor seperti itu membuat LG Optimus Vu terasa begitu kokoh ketika digenggam. Saat tombol power dipencet, langsung, layar IPS LCD-nya langusng menyala terang benderang. Wajar saja, karena di dalam layar 5 inci yang diusungnya terdapat resolusi 768 x 1024 pixels dengan kepadatan 256 ppi.
    Mengutak-atik Optimus Vu sama menyenangkannya dengan Galaxy Note, ada stylus yang bisa difungsikan banyak hal. Killer apps dalam ponsel ini adalah Quick Note. Fungsinya bisa bermacam-macam, mulai dari membuat catatan, mencorat-coret home screen, atau menggambar dengan berbagai macam kuas dan warna.
    Aplikasi itu memang seakan menjadi andalan LG untuk menjajakan Optimus Vu. Buktinya, di atas ponsel tersebut ditanamkan tombol khusus untuk membuka Quick Note. Jadi pengguna bisa langsung menggunakan aplikasi ini dengan cepat.
    Dirangkum dari detiknet, berkat stylus dan aplikasi Quick Note yang sudah built-in di dalamnya, Optimus Vu memang bisa digunakan layaknya sebuah buku digital. Cukup seru, fungsional, dan lumayan canggih.
    Dibekali chip Nvidia Tegra 3 yang sudah mengusung quad core 1,5 GHz, GPU ULP GeForce dan memori RAM 1 GB. Sudah pasti, Optimus Vu ini bisa 'berlari' sangat kencang saat ditantang aplikasi berat sekali pun.
    Spesifikasi yang tinggi itu juga ditunjang oleh layar besar yang cemerlang. Nah, layar inilah yang menjadi keunikan LG Optimus Vu dibanding dengan seluruh pesaingnya. Jika Galaxy Note mengusung rasio layar 16:10, Optimus Vu ini justru masih mempertahankan rasio 4:3. Sekadar catatan, rasio tersebut juga digunakan Apple pada jajaran iPad dengan alasan agar mudah membaca tulisan.
    LG Optimus Vu baru saja dipasarkan di Indonesia dengan kisaran harga Rp 5,5 juta, menjadikannya salah satu alternatif menarik bagi pemburu ponsel besar dengan spesifikasi sangar. (*)

Spesifikasi LG Optimus Vu:
* Sistem operasi: Android ICS 4.0.4
* Chipset: Nvidia Tegra 3
* Prosesor: Quad Core 1,5 GHz
* GPU: ULP GeForce
* Memori: RAM 1 GB, ROM 32 GB
* Layar: 5 inch HD-IPS LCD capacitive touchscreen, 768 x 1024
  pixel
* Kamera: 8 MP, 3264x2448 pixel, autofocus, LED flash. Kamera depan
  1,3 MP
* Kapasitas baterai: 2.100 mAh.
* Bobot: 168 gram
--------------------------------------

Nokia Asha 309, Bisa Langsung Unggah Foto

Diposting oleh Admin

    NOKIA Asha 309 terlihat cukup elegan dengan konsep layar sentuh penuh. Kombinasi warna dasar putih dengan sentuhan list berwarna metalik yang membingkai layar utama, membuat tampilannya terlihat begitu segar, pas dengan karakter anak muda yang dinamis.
    Tampak muka Asha 309 hanya terdapat 2 buat tombol yang tersemat tepat di bawah layar. Tombol tersebut, berfungsi untuk melakukan dan mengakhiri panggilan sekaligus sebagai tombol power. Selebihnya, eksplorasi Asha 309 memaksimalkan kinerja layar sentuh.     Kamera menjadi salah satu menu andalannya. Nokia Asha 309 sudah dibekali kamera dengan lensa 2 MP. Dari hasil uji, kualitas gambar tergolong bagus untuk handphone di kelasnya. Sayang, tanpa lampu flash. Hasil bidikan bisa langsung diunggah ke jejaring sosial, blog, dan sebagainya.
    Selain kamera, menu hiburan Asha 309 sudah dilengkapi pemutar musik MP3/Mp4, FM radio, radio internet, dan berbagai game menarik. Ponsel ini menawarkan 40 EA games premium secara gratis. Beberapa game andalan yang ditawarkan antara lain The Sims 3, Green Fram, Worm 2, Need for Speed, dan masih banyak lagi.
    Keunggulan lain Asha 309, seperti dirangkum dari selular.co.id, yakni kenyamanan saat berinteraksi di dunia maya. Ponsel ini sudah dibekali Nokia Browser 2.0 yang diklaim pabrikan mampu mengkrompesi data hingga 90 persen. Asha 309 sudah ditambahkan aplikasi berbasis web Nokia NearBy. Aplikasi ini membantu pengguna untuk menemukan tempat baru dengan mencari lokasi terdekat dan menyajikan pilihan-pilihan tersebut pada peta.     Tersedia juga aplikasi web Nokia Life+ memberikan kesempatan kepada jutaan pengguna untuk mengakses konten yang mencakup pendidikan, kesehatan, dan hiburan untuk meningkatkan kehidupan sehari-hari.
    Ponsel ini dimeriahkan oleh berbagai pilihan instant messaging seperti Nokia Chat, Windows Live Messenger, Google Talk, Facebook Chat, Twitter, dan juga MySpace.
    Sebagai ponsel berkonsep layar sentuh penuh, secara umum performa layar Asha 309 cukup baik. User interface menggunakan tampilan Full Touch UI, dengan teknologi tersebut, kita akan lebih mudah saat berganti antar homescreen. Walau hanya bekerja di jaringan 2G, pengalaman berselancar di dunia maya menggunakan Asha 309 begitu nyaman.
    Teknologi Nokia Browser 2.0 yang jadi andalannya menjadikan ponsel ini gesit saat browsing internet. Sebagai konektivitas data alternatif, Asha 309 juga sudah dipersenjatai perangkat WiFi.
    Adapun waktu bicara, Nokia sudah mempersenjatai Asha 309 dengan baterai Li-Ion dengan kapasitas 1110 mAh. Nokia mengklaim baterai tersebut bisa bertahan aktif selama 6 jam, serta waktu siaga yang mencapai 650 jam. Ketika diuji seharian penuh menjalankan fitur dan aplikasi secara standar, indikator baterai tersisa sepertiganya. (*)


Spesifikasi Nokia Asha 309:
- Desain: Full bar
- Dimensi: 109,9 x 54 x 13,2 mm
- Berat: 102 gr
- Ringtone: MP3
- Sistem Operasi: Series 40 Asha
- Jaringan: Quadband GSM
- Layar Utama: 3 inci, Resolusi: 240x400 pixels
- Memori Internal: 64 MB, Eksternal sampai 32 MB
- Hotswap
- Phonebook 2.000 Entry
- Konektivitas: GPRS Class 12, EDGE Class 12, WLAN/WI-FI IEEE 802.11 b/g, Bluetooth v3.0, Kabel 
  Data microUSB 2.0, PC Sync
- Kamera: Kualitas     2MP, Resolusi Max 1600x1200 pixels
- Video Resolusi Max: 176x144 @15fps, Player
- Musik Player: MP3/MIDI/AAC+/HEAAC
- Internet Browser: WAP, Full XHTML
- Baterai: Lithium Ion 1110 mAh

8X dan 8S, Windows Phone ala HTC

Diposting oleh Admin

    HTC siap-siap memasarkan dua Windows Phone 8 perdana di Indonesia. Windows Phone 8 dijanjikan bakal menjadi penantang sengit Android dan iOS. sejumlah vendor pun saling berebut dan mengklaim diri mereka sebagai pembesut Windows Phone 8 terbaik, salah satunya HTC.
    Jika Nokia punya seri Lumia, Samsung dengan Ativ, maka HTC punya dua jagoan yang siap menantang semuanya, yakni HTC Windows Phone 8X dan 8S. Tak hanya dari segi fitur, kedua ponsel itu juga amat disukai oleh pejabat Microsoft.  "Bahkan Steve Ballmer menggunakan Windows Phone 8 dari HTC," klaim Justin Zhang, Senior Manager Product HTC Asia, seperti dirangkum dari detiknet.
    Kedua ponsel tersebut dibuat secara unibody artinya, pengguna tidak bisa melepas baterai atau membongkarnya dengan mudah. Tapi bentuk seperti itu memang terbukti membuat ponsel terasa lebih mantab di genggam.
    Soal desain, meski terlihat sama namun ada sedikit perbedaan di antara keduanya. Bagian bawah 8S bisa dibuka agar pengguna bisa memasukan microSD sebagai media simpan tambahan. Sementara di 8X pengguna terpaksa harus cukup puas dengan memori 16 GB yang dimilikinya.
    Saat di genggam keduanya begitu mantap di tangan, khususnya 8X. Bahan polycarbonat yang dibuat agak melengkung membuatnya serasa pas di sela jari-jemari. Di tepian layar juga dibuat sedikit melengkung, jadi seakan-akan seluruh bagian ponsel ini memang sudah melekat erat.
    Kedua ponsel itu juga semakin nyaman karena dibuat dengan cukup tipis dan ringan, jadi tak begitu mengganggu saat dimasukan ke dalam saku.
    Di Indonesia HTC Windows Phone 8X akan dijual dalam dua pilihan warna, California Blue dan Graphite Black. Sedangkan Windows Phone 8S dengan pilihan warna Fiesta Reda dan Blue. Desain keduanya terbilang cukup memikat, solid dan enak dipakai.
    HTC Windows Phone 8X dan 8S sama-sama mengusung layar jenis S- LCD 2 yang cemerlang. Bahkan HTC mengklaim kualitasnya masih superior dibandingkan dengan smartphone lain yang saat ini ada.
    "Dengan 342 ppi, layar Windows Phone 8X jauh lebih bagus dari Retina Display di iPhone 5," klaim Justin, sembari menunjukan ketajaman warna ponsel tersebut.
    Soal kamera juga tidak kalah canggih, Windows Phone 8X yang dibekali 8 MP dan 8S dengan 5 MP dengan sensor yang mampu menghasilkan gambar dengan baik meski dengan cahaya minim. Secara teknis kamera yang digunakan Windows Phone 8X sama dengan One X+. Tapi, ketika dijajal hasil di Windows Phone 8X sedikit lebih baik dengan warna yang lebih cerah.
    Sayangnya ponsel 8X hanya memiliki ruang simpan sebesar 16 GB yang masih harus dibagi dengan sistem operasi dan aplikasi. Jadi untuk saat ini sepertinya masih terasa minim. Apalagi dengan tidak adanya slot untuk memori eksternal.
    Ruang penyimpanan Windows Phone 8S sedikit unggul karena mendukung microSD sampai 32 GB. Ponsel ini juga terlihat mungil dibanding saudaranya dengan ukuran layar 4 inci. (*)


Foto: pcadvisor.co.uk

Nikon D5200, Si Entry Level Berkualitas

Diposting oleh Admin

    NIKON memperkenalkan kamera DSLR baru yaitu Nikon D5200 yang menjadi penerus D5100. Kamera ini sudah dikenal sebagai kamera entry level DSLR yang berkualitas. Kali ini Nikon D5200 memiliki fitur inti yang sama dengan Nikon D7000 termasuk 39-point auto focus system dan sensor 2,016- pixel RGB.
    Kamera ini juga memiliki sensor CMOS 24.1 Mp Nikon DX-format  dengan dukungan range ISO dari 1000 sampai 6400, yang bisa diekspansi sampai ISO 25600 dengan menggunakan prosesor image processing EXPEED 3.
    Selain kualitas sensor, Nikon D5200 juga menghadirkan kecepatan tinggi untuk pengambilan gambar kontinu yang mencapai 5fps, dan mampu merekam video sinematik dalam kualitas resolusi Full HD 1920x1080/60i/50i menggunakan fungsi D-Movie.
    Ada juga fasilitas Scene Recognition System, yang mampu menganalisa tingkat kecerahan scene dan juga warnanya lalu menyesuaikan setting kamera seperti exposure, focus, white balance untuk menghasilkan gambar yang berkualitas. Ada fitur Active D- lighting, HDR mode serta in-camera image editing. Untuk efek spesialan Night Vision.
    Layar LCD yang disertakan berukuran 3 inci dengan tingkat detail 921K dot yang bisa dibuka ke samping dengan sudut 0-180 derajat. Dapat diputar ke depan 180 derajat dan ke belakang 90 derajat sehingga memungkinkan pemilik kamera ini dengan fleksibel mengambil gambar dari berbagai posisi.
    Dirangkum dari detiknet, kamera ini juga bisa menggunakan WU-1a Wireless Mobile Adapter untuk menambahkan fungsi Wifi, maupun WR-R10/WR-T10 Wireless Remote Controller dan kamera ini akan tersedia dalam pilihan warna hitam, merah dan bronze. Rencana Nikon D5200 akan dipasarkan mulai Desember 2012 dengan harga kurang lebih Rp 11 jutaan. (*)

Spesifikasi Nikon D5200:
- Sensor: CMOS 24,1 MP
- Prosesor: Nikon Expeed 3
- Layar: LCD 3-inci Full Articulated 921.000 titik
  Video: 1920 x 1080 (60, 50, 30, 25, 24 fps), 1280 x 720 (60, 50
  fps), 640 x 424 (30, 25 fps)
- Memori: SD/SDHC/SDXC
- Wireless: Opsional
- Baterai: Lithium-Ion EN-EL14
- Berat: 555 gram
- Dimensi: 129 x 98 x 78 mm

Foto: facebook.com

Ponsel Mewah untuk Fashionista

Diposting oleh Admin

    PONSEL pintar dirancang untuk beberapa kepentingan. Ada yang mengutamakan fitur untuk keperluan kerja maupun telefoni. Lain model dibuat sebagai penunjang penampilan. Khusus ntuk jenis ini, desain ponsel sangat bergaya.
    Beberapa rumah mode terkenal di dunia, tak mau ketinggalan ambil bagian dalam perkembangan gadget, khususnya ponsel. Kerja sama rumah mode branded ini dengan vendor ponsel menghasilkan produk stylish. Berikut beberapa ponsel yang memiliki desain elegan dan harga luar biasa mahal.

* Bang and Olufsen Serenata
    Ponsel ini sudah cukup lama dirilis, namun desainnya yang cukup memukau masih jadi perhatian. Serenata dibuat oleh Bang Olufsen bersama Samsung. Desainnya, elegan dan unik, sangat berbeda dibandingkan ponsel kebanyakan. Handset ini bergaya sliding yang ketika dibuka akan menampakkan spekaer stereonya.
    Selaku produsen audio kenamaan, Bang Olufsen membekali Serenata dengan suara yang mantap. Malah, perangkat ini lebih mirip dengan pemutar audio dan hanya punya sedikit fungsi ponsel. Harganya sekitar 1.700 Dolar AS ketika baru diluncurkan.

* Prada Phone by LG 3.0
    Prada phone by LG 3.0 dibuat LG bersama rumah mode kenamaan asal Italia, Prada. Tampak dari tulisan Prada besar di atas bodinya. Desainnya terkesan simpel. Namun tetap terlihat elegan dengan balutan warna hitam berikut interface desain khusus dari Prada. Jeroannya cukup bagus. Handset ini sudah dibekali prosesor 1 GHz dual core dengan RAM 1 GB serta kamera 8 Megapixel. Harganya sekitar Rp 6 jutaan.

* Giorgio Armani Galaxy S
    Handset ini diperkenalkan pada 2010 ini dihargai cukup mahal, yakni 1.000 Dolar AS. Tidak murah karena menyandang nama besar rumah mode Giorgio Armani. Jeroan gadget ini sama dengan handset Galaxy S dan memang dibuat bersama Samsung. Namun desainnya sedikit berbeda dan tampak lebih bergaya. Samsung sendiri sudah beberapa kali bekerja sama dengan Armani untuk membuat ponsel bagi para fashionista.

* BlackBerry Porsche Design P'9981
    KERJASAMA pabrikan mobil mewah, Porsche dengan produsen BlackBerry, Research in Motion (RIM) menghasilkan BlackBerry P'9981. Ponsel cerdas ini didesain oleh Porsche sehingga bentuknya lebih berkelas dibanding BlackBerry edisi biasa.
    Handset seharga 1.250 Poundsterling tersebut memakai sistem operasi BlackBerry 7. User interfacenya pun dikustomisasi dengan nama Porsche Design UI.B
    Spesifikasi smartphone ini antara lain prosesor 1,2 GHz, kamera 5 megapixel, RAM 768 MB, kemampuan rekam video HD 720p, dan storage internal 8GB. PIN untuk P'9881 pun eksklusif sehingga langsung bisa dikenali kala memakai BBM.

* Ulysse Nardin Chairman
    Ulysse Nardin Chairman bukan hanya ponsel Android paling mahal, namun mungkin juga tertinggi harganya secara keseluruhan. Guiness World Record bahkan menobatkannya sebagai ponsel termahal.
    Harganya mencapai 130 ribu Dolar AS. Harga setinggi itu, Chairman jelas punya beberapa keistimewaan. Setiap unitnya dibuat dengan tangan dan dibutuhkan waktu pemesanan sampai 8 bulan sebelum sampai ke tangan konsumen. Jumlah unit yang terjual sangat terbatas, hanya 1.846 unit per tahunnya. Handset ini punya 3.000 butir berlian, salah satu faktor yang membuat harganya melambung.

* Dior Phone Touch
    Christian Dior berstatus rumah mode ternama di dunia. Mereka turut meramaikan pasar ponsel mewah dengan nama Dior Phone Touch yang berbasis Android. Ponsel bergaya elegan ini hanya dibuat 99 unit dengan harga mulai 3.900 Euro. Bahan pembuatannya memang mahal, yakni dari kristal saphir, baja, emas dan berlian.

* Vertu Constellation Candy
    Vertu dikenal sebagai produsen ponsel mewah dengan harga selangit. Pada 2012, vendor yang baru saja lepas dari Nokia itu merilis versi baru handset untuk fashionista, yaitu Constellation Candy. Tak heran jika harganya pun selangit. Yaitu di kisaran 6,000 Poundsterling. Tersedia beberapa pilihan warna cerah. (*)



Sumber: dirangkum dari detiknet
Foto: verveonline.com

Kamera Feminin ala Casio

Diposting oleh Admin

    HAMPIR semua produsen kamera memiliki jagoannya masing-masing. Seperti Casio, yang memilih fokus di kategori kamera compact entry level. Produesn asal Jeoang ini punya strategi khusus untuk menarik minat konsumen, salah satunya dalam hal desain.
    Produsen kamera ini kini sedang melakukan kampanye produk anyarnya, seri EX-N dan EX-JE. Dan desain adalah paling utama. Empat kamera baru, EX-J10, EX-N1, EX-N10 dan EX-N20. Tergolong entry level, maka jangan berharpa pada fitur tapi lihat desainnya.
    Sebagian besar dari seri-seri yang dimaksud menyasar konsumen perempuan muda. Bukan hanya dari pilihan warna, namun juga tampilan fisiknya.  Seperti EX-N10 'Dressy' bodinya di-coat dengan mengkilat dengan motif yang dikatakan pihak Casio sangat wanita. Lantas ada EX-N1 'Casual' dengan warna yang lebih 'pop' dan solid. Khusus kamera ini, warnanya tidak terlalu feminim, jadi bisa dipakai baik untuk perempuan maupun pria.
    Masih di seri EX-N, ada EX-N20 'Classic' yang didesain dengan nuansa seperti kulit. Terakhir adalah JE10 yang sudah dilengkapi dengan jacket dan tali bahu untuk digantung di leher. Untuk EX-JE10 ini desainnya sangat catchy dengan bodinya yang ramping. 'Cincin' emas yang melingkari lensa dan mirror plate di bagian atasnya menambahkan kesan feminin yang diusungnya.
    Spesifikasinya, memiliki sensor CCD dengan resolusi 16,1 MP, 5x optical zoom, lensa wide-angle 26 mm, LCD 2,7 inci. Sedang fitur-fitur yang ditonjolkan adalah Premium Auto, Art shot, Make up function, self portrait dan HD Movie.
    Fungsi make-up mampu mendeteksi wajah orang dan membuatnya lebih bright dan natural di hasil foto yang dibidik. Kemudian untuk self portrait, pengguna yang ingin mengambil foto diri sendiri akan dimudahkan lewat deteksi wajah secara otomatis. Berkat fitur ini pula, pengguna tak harus memencet tombol shutter karena kamera akan melakukannya sendiri.
    "Untuk produk entry-level, kalau kita membandingkan soal spek, sama saja. Jadi kami mempertimbangkan nilai desain," ujar Koichi Matsuzaki, Manager Sales Casio.    Kamera-kamera Exilim ini sudah ada di pasaran dengan harga retail mulai Rp 1,1 juta hingga Rp 1,8 juta. (*)

Sumber: dirangkum dari detiknet
Foto: dinomarket.com